Fakultas Pertanian Umuslim Tandatangani MoU dengan Koperasi Produsen Syariah Lumbung Bumi Aceh

23 Feb 2021 - 06:19
Aceh
1 dari 3 halaman

Bireuen, Fakultas Pertanian universitas Almuslim (Umuslim) Peusangan Bireuen dalam rangka implementasi program merdeka belajar kampus merdeka, melakukan penandatanganan naskah kerjasama (MoU) dengan Koperasi Produsen Syariah Lumbung Bumi Aceh (KPS LUMBA).

Naskah kerjasama ditandatangani oleh Dekan Pertanian umuslim Ir.T.M.Nur, MSi dan direktur  Koperasi Produsen Syariah Lumbung Bumi Aceh (KPS LUMBA) Fauzan, berlangsung di ruang rapat lantai I kampus induk Umuslim, Senin (22/02/2021)

Sebelum penandatanganan MoU juga dilakukan pemaparan materi pelatihan tentang pertanian dalam hal penggunaan pupuk non organik, yang disampaikan CEO PT Bengkel Bumi Mandiri,  Ahmad Syawaluddin, SE.

Acara yang dihadiri puluhan mahasiswa Fakultas Pertanian ini, juga turut dihadiri Rektor umuslim Dr.Marwan, MPd, Wakil Rektor II, Wakil Rektor  III,  Dekan dan sejumlah dosen fakultas Pertanian.

Materi kegiatan tersebut disampaikan Ahmad Syawaluddin, merupakan salah satu anggota organisasi Himpunan Kerukunan Tani Indonesia (HKTI), menyampaiakan bahwa saatnya petani butuh solusi bukan teori.

"Banyak tumbuhan di berbagai daerah rusak dengan racun yg diberi oleh petani itu sendiri," ujarnya.