ADAKSI Aceh Resmi Terbentuk, Hamdani PNL Pimpin Perjuangan Hak Tukin Dosen ASN

15 Jan 2025 - 21:43
Hamdani, SE.,MSM yang merupakan dosen Politeknik Negeri Lhokseumawe  terpilih menjadi Ketua Adaksi. Dok : Pribadi.
1 dari 3 halaman

Banda Aceh, Koranindependen.co - Setelah melakukan musyawarah perdana, pada Rabu, (15/01/2025) Aliansi Dosen ASN Kemendiktisaintek Seluruh Indonesia (ADAKSI) Aceh terbentuk. 


 

Terbentuknya ADAKSI Aceh setelah sebelumnya  ADAKSI Korwil Sumatera menggelar rapat secara daring,dan hasil rapat berdasarkan usulan peserta memutuskan untuk membentuk koordinator pada masing-masing provinsi untuk memudahkan koordinasi.


 

Untuk ADAKSI Aceh  Hamdani, SE.,MSM yang merupakan dosen Politeknik Negeri Lhokseumawe  terpilih menjadi Ketua Koordinator, Sekretaris Ade Ikhsan Kamil, M.A dosen Universitas Malikussaleh Aceh Utara dan Bendahara Dr. Akmal Saputra, S.Sos.I., M.A dosen Universitas Teuku Umar Aceh Barat.


 

"Ini diputuskan dengan musyawarah oleh kawan kawan ADAKSI Aceh, Rabu, 15 Januari 2025," kata Hamdani singkat.