Pangdam IM Resmikan Fasilitas Makam Teuku Umar Hasil Renovasi Korem 012/TU

18 May 2025 - 10:06
2 dari 3 halaman

 “Kami masih ingat penyampaian Bapak Pangdam IM bahwa salah satu pahlawan Aceh yang dimakamkan di Sumedang dirawat dan dihormati dengan sangat baik. Maka tidak pantas jika makam Teuku Umar di sini tidak kita perhatikan,” ujarnya.

Adapun pekerjaan renovasi dan pembangunan meliputi pembangunan rumah tunggu dari nol untuk keperluan peziarah, serta perbaikan berbagai fasilitas seperti rumah singgah, area makam, mushala, ruang anjungan, balai tamu, gapura pintu masuk, pagar area makam, relling tangga, papan nama makam dan pintu masuk, pembuatan tangga serta tiang bendera.

Semuanya merupakan bagian dari upaya revitalisasi situs sejarah sebagai penghormatan atas jasa para pahlawan.

“Rumah singgah yang sebelumnya tak layak, kini sudah bisa digunakan. Mushala yang plafonnya runtuh kini sudah dapat difungsikan untuk salat. Ruang tamu dan balai anjungan yang lantai dan dinding kayunya lapuk, serta atap seng yang rusak, kini telah diperbaiki. Begitu juga dengan sejumlah fasilitas lainnya,” jelas Kolonel Benny.

Proses renovasi dan pembangunan ini dikerjakan oleh prajurit TNI jajaran Korem 012/TU, dengan menyesuaikan kondisi medan dan keterbatasan akses. “Material bangunan harus dipikul secara manual oleh para prajurit. Tapi Alhamdulillah, semuanya berhasil kita selesaikan,” katanya.

Kolonel Benny menambahkan, proses pembangunan tidaklah mudah. Medan yang berat dan sulit dijangkau kendaraan menuntut dedikasi tinggi dari para prajurit, yang harus berjalan kaki melintasi tanjakan dan turunan sembari menggotong material ke lokasi makam.