Bunda PAUD Aceh Ingatkan Tiga Elemen untuk Sukseskan Transisi PAUD-SD

26 Aug 2023 - 18:46
Bunda PAUD Aceh, Ny. Ayu Marzuki, saat menyampaikan materi pada Rapat Koordinasi Penguatan Pokja Bunda PAUD Kabupaten/Kota tahun 2023, di Ballroom Hotel Grand Permata Hati, Jum’at (25/8/2023).
3 dari 3 halaman

“Penting bagi kita semua mendidik anak sedini mungkin, sebaik mungkin demi mempersiapkan generasi-generasi emas Aceh dan Indonesia di tengah tantangan global saat ini. Jika salah, didik, maka ke depan generasi kita akan menjadi generasi yang lisannya agresif, perilakunya agresif, jempolnya juga agresif di jagad maya,” kata Ayu berpesan.

Oleh karena itu, Ayu Marzuki mengajak seluruh peserta Rakor ini segera mensosialisasikan seluruh hasil rakor, terutama terkait PAUD serta Transisi PAUD-SD yang menyenangkan di daerah masing-masing.

Tak hanya Bunda PAUD, Ketua Pokja Bunda PAUD Aceh Mellani Subarni juga didapuk sebagai pemateri pada rakor ini. Wanita yang juga menjabat Ketua Dharma Wanita Persatuan Aceh itu menyampaikan materi berjudul Peran Pokja Bunda PAUD dalam Melakukan Advokasi. Mellani menjelaskan, Pokja Bunda PAUD mengajak orangtua untuk bekerjasama dengan Satuan Pendidikan PAUD dan SD.

Di antaranya, mengajak anak mengikuti perkenalan sekolah saat pembukaan pendaftaran bagi peserta didik SD agar anak dapat lebih familiar dengan lingkungan barunya. Membantu anak saat akan memulai rutinitas baru.

Selain itu, mendorong para orangtua untuk menceritakan kepada anak tentang kegiatan sehari-hari yang akan terjadi di sekolah seperti bermain dengan teman baru, mempunyai pekerjaan rumah, dan menunjukkan cara mempersiapkan tas sekolah. Para orangtua juga diharuskan menolong anak-anak untuk beradaptasi secara bertahap.

Selain itu, para orangtua juga diharuskan untuk membantu anak memahami hubungan relasi yang lebih luas, menjelaskan kepada anak tentang pengalaman baru memiliki teman baru dan guru baru, serta bagaimana berinteraksi dengan mereka, serta menyampaikan kepada anak bahwa guru di sekolah adalah pengganti orang tua selama di lingkungan sekolah, sehingga orang tua mendorong anak untuk selalu bertanya dan meminta bantuan apabila mereka mengalami kesulitan di sekolah. (Ric).