Membawa Perubahan untuk Aceh, Muslim Ayub dan Bustami Hamzah Hadiri Kongres III Partai NasDem

26 Aug 2024 - 13:00
2 dari 3 halaman


 

Dalam wawancara dengan awak media, Muslim Ayub menjelaskan alasan mengapa kader NasDem Aceh masih mendukung kepemimpinan Surya Paloh. Menurutnya, Surya Paloh adalah sosok yang paling layak memimpin Partai NasDem ke depan, mengingat keberhasilannya dalam membawa partai ini menjadi salah satu kekuatan politik terbesar di Indonesia.


 

"Di bawah kepemimpinan Pak Surya Paloh, NasDem berkembang pesat hingga menjadi partai terbesar kelima di Indonesia. Kami, dari tingkat ranting hingga pusat, sepakat bahwa beliau adalah figur yang mampu mengayomi dan memimpin partai ini ke depan. Saya yakin belum ada kader NasDem lain yang memiliki pengalaman dan visi seperti beliau," ujar Muslim Ayub.