Dai Rihlah FDM, Pererat Ukhuwah dengan Dzikir dan Santunan Yatim di Masjid Ba'alawi

20 Jun 2024 - 00:12
2 dari 3 halaman


 

Pesan serupa disampaikan oleh Kakankemenag Aceh Timur, Bapak H. Salamina, MA, yang mengapresiasi dedikasi Forum Dai Milenial dalam menggelar acara dakwah yang bermanfaat baik secara spiritual maupun sosial. 


 

H. Salamina menegaskan pentingnya kegiatan semacam ini untuk memperkuat kebersamaan umat dan mendukung generasi muda dalam memahami dan mengamalkan ajaran agama dengan benar.


 

Sementara Habib Abdurrahman Al-Atthas menekankan pentingnya mendalami makna zikir dan doa sebagai bentuk mendekatkan diri kepada Allah SWT. 


 

Selain itu, Habib Abdurrahman juga menekankan pentingnya kebersamaan dalam beribadah serta memberikan santunan kepada anak yatim sebagai bentuk kasih sayang dan kepedulian terhadap sesama, yang merupakan bagian integral dari ajaran Islam.